Makna Dibalik Lagu Taylor Swift ~ Love Story

makna lagu Lagu Love Story menceritakan tentang lamunan Taylor Swift yang berhayal jika kisah percintaanya itu, sama seperti cerita dongeng romeo dan

Siapa yang tak mengenal kisah cinta Romeo dan Juliet? kisah roman kuno dengan latar belakang budaya Itali karya William Shakespare ini telah berulang-ulang dibuat film, drama, musikal, dan opera. Sehingga kisah Romeo dan Juliet begitu merekat di dalam benak semua orang dan seolah-olah menjadi ikon drama percintaan.

Pada kenyataanya, kisah Romeo dan Juliet menyuguhkan drama sedih, drama tak direstui orang tua, drama pembrontakan, drama penolakan dari orang-orang yang menentang kisah mereka, bahkan drama kehilangan akal sehat karena endingnya berujung tragis dimana dikisahkan Romeo dan Juliet harus bunuh diri karena mempertahankan cinta mereka. Intinya kisah cinta antara romeo dan juliet itu sedih dan sial.

Taylor Swift yang merasa kalau dirinya juga punya pengalaman cinta yang sedih dan sial, kemudian menghubung-hubungkan kisah percintaanya dengan romeo dan juliet. Begitulah ispirasi tentang cerita di liriknya terbuat. 

Pada Los Angels Times, Taylor Swift kemudian mengatakan "Waktu aku SMA, aku punya kisah percintaan dengan seorang pria. Sementara waktu itu, aku masih dilarang untuk pacaran. Aku berpikir jika kisah cintaku seolah hampir sama dengan kisah antara romeo dan juliet. Aku pun punya keinginan seperti romeo dan juliet,  lari ke suatu tempat yang jauh bersama pacarku, dan melarikan diri dari orang-orang yang memandang rendah hubungan ku dengan pacarku."

Untuk memperjelas bagaimana kisah di lirik lagu secara detil, kita interpretasi dan maknai saja keseluruhan liriknya. Baca sampai habis ya, kesimpulan dari liriknya ada diakhir tulisan.

Verse 1:
We were both young, when I first saw you
(Kita masih sama-sama muda, saat pertama aku melihatmu)
I close my eyes and the flashback starts
(Kupejamkan mata dan kilas balik dimulai)
I'm standing there, on a balcony of summer air
(Aku berdiri di situ, di sebuah balkon saat musim panas)
I see the lights, see the party, the ball gowns
(Kulihat lampu, kulihat pesta, busana pesta)
I see you make your way through the crowd
(Kulihat kau berjalan di antara kerumunan)
You say hello, little did I know
(Kau menyapa, tak banyak yang kutahu)

Makna Lirik verse 1: Lagu Love Story sebenarnya bercerita tentang lamunan Taylor Swift yang berhayal jika kisah percintaanya itu, sama seperti cerita dongeng romeo dan juliet. Maka dari itu lirik pembuka lagu seolah dibuka dengan drama seorang putri disuatu kerajaan yang tiba-tiba didatangi oleh seorang lelaki tampan. 

Pre-Chorus:
That you were Romeo, you were throwing pebbles
(Bahwa kau Romeo, kau sedang melemparkan kerikil)
And my daddy said "stay away from Juliet"
(Dan ayahku berkata "jauhi Juliet")
And I was crying on the staircase
(Dan aku terisak di tangga)
Begging you please don't go
(Memohon agar kau tak pergi)
And I said
(Dan kukatakan)

Makna Lirik Pre-Chorus: Dalam kehidupan nyatanya, Taylor Swift yang masih kecil (waktu itu berumur 17 tahun),  memang dilarang pacaran oleh orang tuanya. Kenyataan itu pun menurut Swift sama dengan kisah dongeng antara romeo dan juliet, dimana mereka juga dilarang untuk berpacaran oleh orang tua mereka.

Chorus/Reff:
Romeo take me somewhere, we can be alone
(Romeo bawalah aku ke suatu tempat, di mana hanya ada kita)
I'll be waiting all there's left to do is run
(Aku kan menunggu; yang bisa kulakukan hanya lari)
You'll be the prince and I'll be the princess,
(Kau kan jadi sang pangeran dan aku kan jadi sang putri)
It's a love story, baby, just say yes.
(Ini kisah cinta, sayang, katakan saja iya)


Makna Lirik Chorus/Reff: Lirik Reff ini adalah ungkapan kekesalan Taylor Swift yang masih remaja, karena ia dilarang oleh orang-orang sekitarnya untuk pacaran. Makanya Swift yang masih remaja dan kekanak-kanakan pun, akhrinya punya keinginan seperti romeo dan juliet. Lari ke suatu tempat yang jauh bersama pacarnya, dan melarikan diri dari orang-orang yang memandang rendah hubungannya dengan sang pacar.

Taylor dalam beberapa karya lagunya, memang selalu menciptakan lirik yang terinspirasi oleh kisah dongeng. Citra artistiknya secara umum merujuk pada tema tentang seorang putri yang jatuh cinta pada seorang pangeran tampan. 

Verse 2:
So I sneak out to the garden to see you
(Maka aku menyelinap ke taman untuk menemuimu)
We keep quiet, because we're dead if they knew
(Kita tak mengeluarkan suara, karena kita akan mati jika mereka tahu)
So close your eyes escape this town for a little while
(Maka pejamkan matamu mari pergi dari kota ini sebentar saja)


Makna Lirik Vers 2: Taylor swift yang sejak remaja sudah menjadi seorang artis, kadang kala harus merahasiakan hubungan percintaanya dari media-media gosip, maupun orang tua.  Swift kadang kala hatus diam-diam untuk menemui pacarnya. Kisah Swift pun seolah sama dengan kisah antara romeo dan juliet yang harus pacaran secara diam-diam. Dalam dongengnya diceritakan jika Juliet ingin menemui romeo, maka Juliet kan duduk diatas balkoni, sementara romeo dari bawah taman kemudian datang secara diam-diam. 

Dalam wawancaranya dengan songfacts Swift kemudian menjelaskan "lirik (I sneak out to the garden to see you / aku menyelinap ke taman untuk menemuimu) sebenarnya adalah kisah nyataku karena harus menelinap menghindari paparazzi dan media demi bertemu dengan pacarku"

Chorus 2:
Marry me Juliet, you'll never have to be alone
(Menikahlah denganku Juliet, kau tak perlu lagi sendiri)
I love you, and that's all I really know
(Aku mencintaimu, dan itu satu-satunya yang kutahu)
I talked to your dad you'll pick the white dress
(Aku sudah bicara pada ayahmu kau akan mengenakan busana putih)
It's a love story, baby just say yes.
(Ini kisah cinta, sayang, katakan saja, iya)

Makna Lirik Chorus 2: Disinilah khayalan Taylor Swift berakhir, dimana ia berhayal jika suatu saat nanti pacarnya akan melamarnya, pacarnya akan meyakinkan semua orang bahkan ayahnya untuk merestui hubungan mereka,  dan mereka pun akhirnya menikah, hidup bahagia selama-lamanya.
Namun lirik ini seolah berbeda jika dibandingkan dengan kisan romeo dan juliet yang berakhir menyedihkan karena pasangan tersebut akhirnya bunuh diri. Taylor seolah-olah ingin memperbaiki kisah Romeo dan Juliet yang tadinya berakhir tragis, menjadi berakhir bahagia.

Dalam wawancaranya dengan songfacts Swift kemudian menjelaskan "Saya benar-benar terinspirasi oleh cerita romeo dan juliet, namun aku benci bagian akhir dari ceritanya karena mereka harus bunuh diri. Oleh sebab itu, dilagu ini aku berusaha merubah akhir sedih cinta romeo dan juliet menjadi berakhir bahagia"

Kesimpulan Lirik Lagu Love Story Milik Taylor Swift

Setelah kita interpretasi keseluruhan lirik lagunya, jelaslah bahwa makna lagu Lagu Love Story menceritakan tentang lamunan Taylor Swift yang berhayal jika kisah percintaanya itu, sama seperti cerita dongeng romeo dan juliet. Dikehidupan pribadinya Taylor Swift memang pernah dilarang orang tuanya untuk berpacaran pada usia 17 karena orang tua mereka menganggap Taylor masih anak kecil. Cerita ini seolah mecing dengan cerita romeo dan juliet yang kisah cintanya tak direstui oleh orang tua.

Taylor swift yang sejak remaja sudah menjadi seorang artis, kadang kala harus merahasiakan hubungan percintaanya dari media-media gosip, maupun orang tua.  Swift kadang kala hatus diam-diam untuk menemui pacarnya. Kisah Swift pun seolah sama dengan kisah antara romeo dan juliet yang harus pacaran secara diam-diam. Dalam dongengnya diceritakan jika Juliet ingin menemui romeo, maka Juliet kan duduk diatas balkoni, sementara romeo dari bawah taman kemudian datang secara diam-diam. 

Makanya Swift yang masih remaja dan kekanak-kanakan pun, akhirnya punya keinginan seperti romeo dan juliet. Lari ke suatu tempat yang jauh bersama pacarnya, dan melarikan diri dari orang-orang yang memandang rendah hubungannya dengan sang pacar.

Namun tak seperti kisah romeo dan juliet yang berakhir tragis nan menyedihkan, karena pasangan tersebut akhirnya bunuh diri. Taylor seolah-olah tak ingin hubungannya dengan sang pacar kan berahir tragis. Makanya Swif berusaha memperbaiki kisah Romeo dan Juliet yang tadinya berakhir tragis, menjadi berakhir bahagia.

Dalam wawancaranya dengan songfacts Swift kemudian menjelaskan "Saya benar-benar terinspirasi oleh cerita romeo dan juliet, namun aku benci bagian akhir dari ceritanya karena mereka harus bunuh diri. Oleh sebab itu, dilagu ini aku berusaha merubah akhir sedih cinta romeo dan juliet menjadi berakhir bahagia"


Informasi Lirik Lagu Love Story

*Penulis lirik lagu Love Story adalah Taylor Swift. Lagu Love Story rilis pada tanggal 12 September 2008. Lagu Love Story masuk ke dalam albumFearless (2008). Sedangkan interpretasi terjemahan arti pada lirik lagu Love Story berasal dari pendapat pribadi penulis blog.

Penutup:

Kebanyakan dari kita selalu percaya bahwa setiap artis /penyanyi /penulis lagu yang baik, dapat secara efektif menyampaikan banyak makna disetiap lagunya. Sehingga walaupun hanya satu lagu, setiap orang/setiap pendengar dapat meng-interpretasi banyak makna disetiap liriknya. Interpetasi makna di lirik lagu Love Story milik Taylor Swift ini, berdasarkan asumsi penulis blog semata. Jadi, pada lagu suuu ini, terserah kalian ingin memaknai seperti apa ya. Interpretasi makna lirik lagu  Love Story milik Taylor Swift ini, jauh dari kata sempurna mengingat lagunya yang multitafsir, jadi jika ada pemikiran lain dari lagu ini tulis komentar dibawah.

Taylor Swift ~ Love Story (Official Music Video)