Makna Dibalik Lagu: Coldplay ~ Hymn for the Weekend ft. Beyonce
"Hymn for the Weekend" bisa
dikatakan memiliki suasanya bahagia, lagunya sedikit kuat dengan menampilkan
sisi suara suara Beyonce yang indah. Chris Martin (vokalis utama Coldplay)
dalam sebuah wawancara membeberkan bahwa lagu ini adalah sebuah lagu pesta,
ia mengatakan “saya pikir, sungguh memalukan jika Coldplay tidak pernah
memiliki salah satu dari lagu-lagu klub larut malam layaknya Turn Down for
What nya Dj Snake.'" Namun, tidak seperti layaknya lagu Dj di sebuah
klub malam yang biasanya tidak memiliki kedalaman lirik, Coldplay seolah
berhasil memasukan lirik positif dan menarik di kedalaman lagu.
Secara sederhana, lagu "Hymn
for the Weekend" bercerita tentang Chris Martin (vokalis utama Coldplay)
yang merasa bahagia karena dia memiliki wanita yang luar biasa yang selalu
membantunya setiap kali dia membutuhkan bantuan, wanita tersebut di andaikan
bak malaikat, dan tanpa cinta wanita tersebut hidup Chris Martin tidak akan
berarti apa-apa.
Oke untuk lebih jelasnya, kita interpretasi dan maknai saja lirik lagunya. Baca sampai habis ya, kesimpulan ada diakhir tulisan. |
Intro: Beyoncé
Drink from me, drink from me
Minuman dariku, minum
dariku
Then we'll shoot across the sky
Kemudian kita akan
melambung tinggi
Symphony
Simfoni
Then we'll shoot across the sky
Kemudian kita kan
melambung tinggi
Pour on a...
Tuangkan
Drink from me, drink from me
Minuman dariku, minum
dariku
Then we'll shoot across the sky
Lalu kita kan melambung
tinggi
Symphony
Simfoni
(So high, so high)
(Begitu tinggi, begitu
tinggi
Then we'll shoot across the sky
Lalu kita kan melambung
tinggi
|
Intro
dinyanyikan
oleh Beyoncé, liriknya sendiri dapat dimaknai bahwa ia dalam suasana yang
bahagia (layaknya disebuah pesta atau sebuah festival). Lirik “drink from
me” bisa dmaknai sebagai keramahtamahan, orang barat biasanya melakukan
itu.
|
Verse 1: Chris Martin
Oh, angel sent from up above
Oh, malaikat yang
dikirim dari langit
You know you make my world light
up
Kau tahu kau menerangi
duniaku
When I was down, when I was hurt
Saat aku terjatuh, saat
ku terluka
You came to lift me up
Kau datang mengangkatku
Life is a drink, and love's a drug
Hidup hanyalah minuman,
dan cinta itu obat
Oh, now I think I must be miles up
Oh, sekarang kurasa aku
harus menyusuri
When I was a river, dried up
Saat ku hanyalah sungai,
yang mengering
You came to rain a flood
Kau hadir sebagai hujan
yang membanjiri
|
Verse
1
dinyanyikan oleh Chris Martin. Lirik ini seolah menggambarkan tentang suasana
hatinya yang gembira, karena memiliki wanita yang sesial dalam hidupnya, ia
menggambarkan wanita tersebut bak malaikat, yang selalu ada untuknya saat
hidpnya sulit.
Yang
menarik di bagian ini adalah lirik "Hidup adalah minuman dan cinta
itu obat." Lirik ini dimaknai banyak orang tentang mabuk-mabukan dan
obat-obatan terlarang. Mungkin saja maknanya seperti itu, namun jika kita
mengacu pada kekaguman Cris pada wanita tersebut, berarti lirik ini juga
dapat dimaknai bahwa kehadiran wanita tersebut membuat mood nya gembira bagai
meminum minuman keras, dan kehadiran wanita tersebut bagai obat yang
menyembuhkan hati chris.
|
Pre-Chorus: Chris Martin &
Beyonce
And said drink from me, drink from
me
Dan kubilang minum
dariku, minum dariku
When I was so thirsty
Saat aku begitu haus
Pour on a symphony
Tuangkan pada simfoni
Now I just can't get enough
Sekarang aku hanya tak
merasa puas
Put your wings on me, wings on me
Taruh sayapmu padakku,
sayap padaku
When I was so heavy
Saat aku merasa berat
Pour on a symphony
Tuangkan pada simfoni
When I'm low, low, low, low
Saat aku rendah
|
Pre-Chorus adalah penggambaran
suasana yang bahagia. Lirik “drink from me” bisa dimaknai sebagai
keramahtamahan. orang barat biasanya melakukan itu.
"Taruh
sayapmu padakku, sayap padaku" adalah metafora yang menjelaskan bahwa
wanita tersebut baik bak malaikat, jadi Chris ingin menjadi baik juga seperti
wanita itu. Jadi lirik ini juga bisa dimaknai bahwa setiap orang bisa menjadi
malaikat dengan berbaik hati pada orang lain
|
Chorus: Chris Martin
I, oh, I, oh
Got me feeling drunk and high
Saat aku merasa mabuk
dan melayang
So high, so high
I, oh, I, oh, I, oh
Now I'm feeling drunk and high
Kini aku merasa mabuk
So high, so high
Begitu tinggi
Woo!
|
Chorus/reff, terutama pada lirik
”drunk and high" dalam lagu ini, menurut saya bukan tentang
menjadi mabuk dan melayang saat menggunakan narkoba. Saya percaya bahwa Chris
merasa gembira di lirik ini karena wanita yang ia cintainya. Dia bersemangat
“bagai mabuk” saat dia bersama wanita itu. Chris seolah merasa dengan
hadirnya wanita tersebut, ia seolah bisa menghadapi semua masalah sulit dalam
hidupnya.
|
Verse 2: Chris Martin with Beyoncé
Oh, angel sent from up above
Oh, malaikat yang di
kirim dari atas
I feel it coursing through my
blood
Aku merasa itu mengalir
melalui darahku
Life is a drink, your love's about
Hidup itu minuman,
tentang cintamu
To make the stars come out
Menghadirkan
bintang-bintang
|
Dalam
verse 2, Chris (dengan Beyonce pada backing vokal) menyanyikan, "Oh,
malaikat yang dikirim dari atas / Aku merasa itu mengalir melalui darahku."
Seolah menggambarkan bahwa kekuatan yang wanita itu berikan pada Chris
memacu adrenalinya untuk melakukan apapun.
|
Outro:
That l shoot across the sky
Itu membuatku melesat ke
langit
Let me shoot across the... (Let me
shoot)
Itu membuatku melesat
|
Dan
semua yang wanita itu berikan pada Chris membuatnya bahagia
|
Kesimpulan:
Setelah kita interpretasi dan maknai
keseluruhan liriknya, Hymn for the Weekend bisa di bilang adalah lagu yang
bercerita tentang Chris Martin (vokalis utama Coldplay) yang merasa bahagia
karena dia memiliki wanita yang luar biasa yang selalu membantunya setiap
kali dia membutuhkan bantuan, wanita tersebut diandaikan bak malaikat, dan
tanpa cinta wanita tersebut hidup Chris Martin tidak akan berarti apa-apa.
Kehadiran wanita tersebut dalam
hidupnya juga seolah membuat Chris bisa menemukan kemampuan untuk melakukan
hal-hal yang luar biasa. Dalam lirik lagu juga dijelaskan bahwa Chris kagum
dengan kebaikan wanita tersebut sehingga ia ingin meniru kebaikan itu. hal
ini bisa dimaknai bahwa Chris seolah memandang jika semua manusia bisa
berbuat baik layaknya “malaikat” untuk orang lain di sekitarnya.
*Penulis lirik lagu Hymn for the Weekend adalah
Chris Martin, Guy Berryman, Will Champion, Venor Yard, Marcos Tovar dan
Johnny Buckland. Lagu ini rilis pada tahun 2015. Sedangkan interpretasi
pemaknaan pada lirik lagu ini berasal dari pendapat pribadi penulis blog
|
Mantep si pemaknaannya, gw mlah ngiranya ini nyeritain orang lain
BalasHapus