Ed Sheeran - Castle on the Hill | Makna Terjemahan Arti Lirik Lagu
Castle on the Hill adalah sebuah lagu karya penyanyi berkebangsaan Inggris, Ed Sheeran. Lagu ini masuk kedalah album Ed yang berjudul ÷ (2017). Lagu ini didedikasikan untuk kota Suffolk, sebuah kota terpencil di negara Inggris, tempat dimana Ed Sheeran kecil pernah tinggal dan bermain bersama para sahabatnya.
Pada awal-awal perilisannya, lagu ini langsung bertengger di posisi 6 tangga lagu Billboard Hot 100. Karena ketenaran dari lagu ini dikalangan masyarakat Indonesia, Blog interpretasilirik.com begitu tertarik untuk membahasnya. Berikut merupakan makna terjemahan arti dari lirik lagu Castle on the Hill Milik Ed Sheeran. Simak sampai habis ya tulisan ini, supaya kalian bisa mengerti apa makna yang terkandung dalam liriknya.
Makna Lirik Lagu Castle on the Hill Milik Ed Sheeran
Makna lagu Castle on the Hill bercerita tentang kerinduan Ed Sheeran pada kawan-kawan semasa kecilnya. Karena begitu rindunya, Ed Sheeran kemudian menyempatkan diri untuk menemui kawan-kawannya itu. Ed kemudian pulang kerumah masa kecilnya, dan mengajak kawan-kawannya menyaksikan sunset disebuah istana yang terletak diatas bukit.
Istana diatas bukit itu, merupakan tempat nongkrong mereka waktu masih muda. Ditempat itulah banyak kejadian yang selalu diingat Ed. Ia pernah mematahkan kakinya dibukit itu, ia pernah patah hati dibukit itu, dan ia pernah mencoba minuman keras dibukit itu untuk pertama kalinya.
Pada majalah BBC Ed Sheeran mengungkapkan bahwa cerita di lagu ini, sebenarnya berasal dari cerita masa kecilnya. Dulu saat Ed masih kecil, ia memang pernah tinggal disebuah kota kecil perbukitan, nama kota itu adalah Suffolk yang terletak di negara Inggris. Pada kesempatan itu, Ed kemudian menjabarkan;
"Ini adalah lagu cinta untuk kota Suffolk. Saya bahkan merekam video musiknya di Suffolk, bersama teman-teman saya saat saya masih ada di sekolah menengah dulu"
Lewat lirik lagu Castle on the Hill, Ed Sheeran ingin menjelaskan pada pendengarnya bahwa masa remaja adalah masa paling bahagia. Mereka bisa bercanda, pacaran bermain sepuas nya, dimanapun dan kapanpun. Menjadi seorang remaja itu seperti hidup di dunia yang menyenangkan. Berbeda ketika sudah beranjak dewasa, dimana kita harus berjuang agar bisa hidup, menghadapi masa sulit, bahkan menghadapi realitas kehidupan yang pelik.
Terjemahan Arti Lirik Lagu Castle on the Hill Milik Ed Sheeran
Arti kata Castle on the Hill adalah istana yang terletak diatas bukit. Tempat tersebut merupakan tempat bermain Ed Sheeran dimasa kecil. Berikut merupakan terjemahan, dan arti dari lirik Castle on the Hill milik Ed Sheeran, kedalam Bahasa Indonesia. Untuk menghayati lirik terjemahan-nya, putar video klip lagu Castle on the Hill milik Ed Sheeran yang sudah admin cantumkan dibawah postingan.
Verse 1:
When I was six years old I broke my leg
Saat usiaku enam tahun, kakiku patah
I was running from my brother and his friends
Saat aku sedang berlarian dengan sodaraku dan teman-temannya
And tasted the sweet perfume of the mountain grass I rolled down
Dan kucicipi harumnya rerumputan gunung saat aku tersungkur
I was younger then
Aku masih belia kala itu
Take me back to when i
Bawa aku kembali ke saat itu
Pre-Chorus:
I found my heart and broke it here
Kutemukan hatiku yang tlah hancur di sini
Made friends and lost them through the years
Menjalin pertemanan dan kehilangan mereka setelah bertahun-tahun
And I've not seen the roaring fields in so long
Dan tlah sekian lama tak kulihat ladang-ladang yang menderu
I know I've grown
Aku tahu kini aku tlah dewasa
But I can't wait to go home
Tapi aku tak sabar untuk pulang
Chorus:
I'm on my way
Aku dalam perjalanan
Driving at 90 down those country lanes
Melaju 90 km/jam di jalan-jalan pedesaan itu
Singing to "Tiny Dancer"
Menyanyikan lagu "Tiny Dancer"
And I miss the way
Dan aku rindu caramu
You make me feel
Kau buatku merasakan
And it's real
Dan ini sungguh nyata
When we watched the sunset over the castle on the hill
Saat kita menyaksikan matahari terbenam di istana yang terletak diatas bukit itu
Verse 2:
Fifteen years old and smoking hand-rolled cigarettes
Usiaku lima belas tahun dan menghisap r*kok gulungan sendiri
Running from the law through the backfields and getting drunk with my friends
Melarikan diri dari hukuman lewat belakang dan mabuk bersama teman-temanku
Had my first kiss on a Friday night
Lakukan ciuman pertama di malam Sabtu
I don't reckon that I did it right
Aku tak bereaksi karna aku melakukannya dengan benar
I was younger then
Aku masih belia kala itu
Take me back to when i
Bawa aku kembali ke saat itu
Pre-Chorus:
We found weekend jobs, when we got paid
Kita menemukan pekerjaan sampingan diakhir pekan, saaat itulah kita dibayar
We'd buy cheap spirits and drink them straight
Kita akan membeli minuman beralk*hol murah dan meminumnya langsung
Me and my friends have not thrown up in so long, oh how we've grown
Aku dan teman-temanku sudah lama tak muntah, oh betapa kita sudah dewasa
But I can't wait to go home
Tapi aku tak sabar untuk pulang
Chorus:
I'm on my way
Aku dalam perjalanan
Driving at 90 down those country lanes
Melaju 90 km/jam di jalan-jalan pedesaan itu
Singing to "Tiny Dancer"
Menyanyikan lagu "Tiny Dancer"
And I miss the way
Dan aku rindu caramu
You make me feel
Kau buatku merasa
And it's real
Dan ini sungguh nyata
When we watched the sunset over the castle on the hill
Saat kita menyaksikan matahari terbenam di istana yang terletak diatas bukit itu
Over the castle on the hill
Di istana yang terletak diatas bukit itu
Over the castle on the hill
Di istana yang terletak diatas bukit itu
Bridge:
One friend left to sell clothes
Satu teman pergi tuk menjual pakaian
One works down by the coast
Satu lagi bekerja di pantai
One had two kids but lives alone
Satunya punya dua anak tapi hidup sendiri
One's brother overdosed
Satu saudara overdosis
One's already on his second wife
Satunya lagi sudah bersama istri kedua
One's just barely getting by
Satunrya lagi hampir tak pernah puas
But these people raised me
Tapi orang-orang ini membesarkanku
And I can't wait to go home
Dan aku tak sabar untuk pulang
Chorus:
And I'm on my way
Dan aku dalam perjalanan
I still remember these old country lanes
Masih kuingat jalan-jalan desa yang sudah tua ini
When we did not know the answers
Saat kita tak tahu jawabnya
And I miss the way
Dan aku rindu caramu
You make me feel
Kau buatku merasakan
And it's real
Dan ini sungguh nyata
When we watched the sunset over the castle on the hill
Saat kita menyaksikan matahari terbenam di istana yang terletak diatas bukit itu
Over the castle on the hill
Di istana yang terletak diatas bukit itu
Over the castle on the hill
Di istana yang terletak diatas bukit itu
Informasi Lirik Lagu Castle on the Hill
Itulah tadi terjemahan arti dari lirik lagu Castle on the Hill yang ingin menerangkan pada kita, jikalau masa remaja adalah masa paling indah. Pasalnya, masa-masa remaja membawa kita ke pengalaman baru, mulai dari pengalaman terlibat "drama" dengan teman satu geng, kesolidan pertemanan, melakukan hal negatif dan menyenangkan, hingga pengalaman jatuh cinta.
*Penulis lirik lagu Castle on the Hill adalah benny blanco, Ed Sheeranr. Lagu Castle on the Hill rilis pada tanggal 6 Januari 2017. Lagu Castle on the Hill masuk ke dalam album ÷ (Divide) (2017). Sedangkan interpretasi terjemahan arti pada lirik lagu Castle on the Hill berasal dari pendapat pribadi penulis blog.
Ed Sheeran - Castle on the Hill (Official Music Video)
Penutup
Kebanyakan dari kita selalu percaya bahwa setiap artis /penyanyi /penulis lagu yang baik, dapat secara efektif menyampaikan banyak makna disetiap lagunya. Sehingga walaupun hanya satu lagu, setiap orang/setiap pendengar dapat meng-interpretasi banyak makna disetiap liriknya. Interpetasi makna, arti dan terjemahan di lirik lagu Castle on the Hill milik Ed Sheeran ini, berdasarkan asumsi penulis blog semata. Jadi, pada lagu Castle on the Hill milik Ed Sheeran ini, terserah kalian ingin memaknai dan menerjemahkannya nya seperti apa ya. Interpretasi makna, arti dan terjemahan di lirik lagu Castle on the Hill milik Ed Sheeran ini, jauh dari kata sempurna, jadi jika ada pemikiran lain dari lagu ini tulis komentar dibawah.
Gabung dalam percakapan