October Passed Me By - Girl In Red | Makna Terjemahan Arti Lirik Lagu
October Passed Me By adalah salah satu lagu tersukses yang pernah di karang oleh Girl in red. Nada-nadanya yang enak didengar karena berpusat pada gitar akustik bertempo cepat, dan liriknya yang begitu mendalam, membuat lagu ini kemudian begitu viral di TikTok maupun YouTube. Karena semua alasan inilah, blog interpretasilirik begitu tertarik untuk membahas lagunya. Berikut merupakan makna terjemahan dan arti dari lirik lagu October Passed Me By milik Girl In Red
Makna Lirik Lagu October Passed Me By - Girl In Red
Makna lagu October Passed Me By menceritakan seorang yang merasa getir karena mengingat kisah cinta masa lalunya yang kandas. Kisah itu terjadi pada bulan Oktober, sehingga tiap kali bulan Oktober datang, ia akan selalu mengingat kisah pahit tersebut. Dan karena alasan ini lah lagu ini juga kemudian diberi judul October Passed Me By.
October Passed Me By merupakan kisah pribadi antara sang penyanyi yaitu girl in red, dengan seorang wanita yang begitu ia cintai. Girl in red pertama kali bertemu wanita itu, pada bulan Oktober. Mereka kemudian tinggal bersama, karena Girl in red merasa jika wanita itu adalah segala-galanya dalam hidupnya.
Namun keadaanya kemudian menjadi pahit dan getir, karena Girl In Red dan wanita itu berselisih paham dan mereka pun akhirnya berpisah. Walaupun begitu, Girl In Red tidak pernah sepenuhnya melepaskan mantannya, karena sesekali dia selalu membaca ulang surat cinta antara dirinya dan wanita itu di masa lalu. Seiring berjalannya waktu, Girl In Red juga kemudian mengenang pertemuan antara dirinya dan wanita itu saat bulan Oktober tiba.
Saat diwawancarai oleh majalah Pitchfork Girl In Red kemudian menjelaskan sedikit tentang pemaknaan lirik lagunya;
"Oktober adalah bulan kenangan dalam kehidupan cinta pribadiku yang memunculkan banyak perasaan yang harus aku hadapi secara internal"
Setelah kita membaca seluruh keterangan diatas, maka dapat disimpulkan bahwa kisah dalam lirik lagu ini adalah kisah seorang LGBT (Lesbian). Dimana Girl In Red yang merupakan seorang wanita, berusaha mengenang kisah cintanya dengan seorang wanita, yang kemudian kandas.
Lagu ini merupakan lagu LGBT (Lesbian), juga ter-gambar jelas melalui lirik "Screaming at the top of my lungs, I love you, my girl / Berteriak sekuat tenaga, Aku mencintaimu, wanitaku” Dimana dalam lirik ini dengan terang-terangan kalau Girl In Red yang merupakan seorang wanita, berteriak sambil berkata love you pada wanita lain.
Terjemahan Arti Lirik Lagu October Passed Me By - Girl In Red
Arti kata October Passed Me By, terjemahan dalam bahasa indonesia-nya adalah 'Bulan Oktober ku berlalu begitu saja'. Kata ini, digunakan oleh sang penulis lagu Girl In Red, untuk menggambarkan kisah cinta masalalunya dengan seorang wanita yang kandas, yang terjadi di bulan Okober. Sehingga jika bulan Oktober datang,Girl In Red akan selalu mengenang kisah tersebut.
Dibawah ini adalah terjemahan arti dari lirik October Passed Me By. Perlu diketahui, terjemahan arti dalam postingan ini, diterjemahkan secara sungguh-sungguh. Baca sampai habis ya, untuk menghayati liriknya, putar video klip lagu ini yang sudah admin cantumkan dibawah postingan.
Verse 1:
I keep the letters that you wrote in a secret place
Ku simpan surat-surat yang kau tulis di tempat rahasia
Every now and then, I go down memory lane
Sesekali ku susuri alur kenangan ini
October passed me by just like any month
Bulan Oktober berlalu begitu saja seperti bulan lainnya
But I still think of the times you took the breath out of my
Tapi aku masih memikirkan saat-saat kau menghela nafas padaku
Refrain:
Lungs
Terengah-engah
You don't have to run
Kau tak perlu berlari
Verse 2:
Yeah, I got bitter when you got cold
Yah, aku merasa getir saat kau bersikap dingin
And could you really blame me though?
Dan bisakah kau menyalahkanku?
'Cause I'm still tied up when you go
Karena aku masih setia saat kau pergi
You know this song is about you
Kau tahu lagu ini bercerita tentangmu
Who else could it be?
Siapa lagi yang bisa melakukannya?
You were the first to make me feel like I was
Kaulah orang pertama yang membuatku merasa seperti itu
Refrain:
Me
Aku
Just a memory
Hanyalah kenangan
Verse 3:
It wasn't all good, yeah, it wasn't all pretty
Tidak semuanya bagus, ya, tidak semuanya cantik
Lost our grip whilе tryna go steady
Kita terpeleset saat mencoba berjalan seimbang
Holding on to you, like maybe, onе day we'll meet
Merengkuhmu, mungkin sepertinya, suatu hari nanti kita akan bertemu
Bridge:
I met you at the wrong time, didn't wanna see
Aku bertemu denganmu di waktu yang salah, tak ingin melihatmu
I was busy with the stars, you were looking at me
Aku sibuk menatap bintang, sementara kau menatapku
For better or for worse, I don't know, but for what it's worth
Baik atau buruk, aku tak tahu, tapi berapa nilainya
Outro:
I made you my whole world
Aku menjadikanmu seluruh duniaku
I made you my whole world
Aku menjadikanmu seluruh duniaku
Screaming at the top of my lungs, "I love you, my girl"
Berteriak sekuat tenaga, “Aku mencintaimu, wanitaku”
Always in the back of my mind, you'll be my girl
Selalu ada di benakku, kau akan menjadi wanitaku
Informasi Lirik Lagu October Passed Me By - Girl In Red
Judul | Artis | Penulis | Album | Dirilis | Label | Genre |
---|---|---|---|---|---|---|
October Passed Me By | Girl In Red | Aaron Dessner, girl in red | Single | 14 Oktober 2022 | Sony Music Entertainment, world in red, Columbia Records | Indie Pop |
Official YouTube Music Video October Passed Me By - Girl In Red
Penutup:
Kebanyakan dari kita selalu percaya bahwa setiap artis /penyanyi /penulis lagu yang baik, dapat secara efektif menyampaikan banyak makna disetiap lagunya. Sehingga walaupun hanya satu lagu, setiap orang/setiap pendengar dapat meng-interpretasi banyak makna disetiap liriknya. Interpetasi makna, arti dan terjemahan di lirik lagu October Passed Me By Milik Girl In Red ini, berdasarkan asumsi penulis blog semata. Jadi, pada lagu October Passed Me By Milik Girl In Red ini, terserah kalian ingin memaknai dan menerjemahkannya nya seperti apa ya. Interpretasi makna, arti dan terjemahan di lirik lagu October Passed Me By Milik Girl In Red ini, jauh dari kata sempurna, jadi jika ada pemikiran lain dari lagu ini, tulis komentar dibawah.
Gabung dalam percakapan