Mitski - My Love Mine All Mine | Makna Terjemahan Arti Lirik Lagu
My Love Mine All Mine adalah salah satu lagu terbaik yang pernah diciptakan oleh Mitski (Mitsuki Miyawaki). Lagu ini masuk kedalam album Mitski yang berjudul The Land Is Inhospitable and So Are We (2023). Pada awal perilisannya, lagu ini berada di nomor 35, pada tangga lagu Billboard Hot 100 dan posisinya diramalkan akan terus naik. Sementara di YouTube, lagu ini bahkan sudah mendapatkan 5,9 juta tampilan.
Karena ketenaran dari lagu ini dikalangan masyarakat Indonesia, Blog interpretasilirik.com begitu tertarik untuk membahasnya. Berikut merupakan makna terjemahan arti dari lirik lagu My Love Mine All Mine Milik Mitski. Simak sampai habis ya tulisan ini, supaya kalian bisa mengerti apa makna yang terkandung dalam liriknya.
Daftar Isi
Makna Lirik Lagu My Love Mine All Mine Milik Mitski
Makna lagu My Love Mine All Mine ingin menerangkan bahwa cinta yang ada dalam diri kita, tak ubahnya seperti bulan. Perlu diketahui bahwa bulan adalah lambang keindahan dan lambang keabadian. Karena dari dulu hingga sekarang bulan selalu menyinari sang malam.
Begitupun cinta, cinta adalah lambang keindahan dan lambang keabadian. Karena sekalipun diri kita tlah tiada, cinta yang kita bagikan pada orang yang kita kasihi juga akan diingat untuk selama-lamanya.
My Love Mine All Mine sebenarnya terinspirasi dari keinginan Mitski yang ingin membagikan cinta didalam hatinya, kepada sang kekasih. Selayaknya bulan yang membagikan cahayanya kepada malam.
Bagi Mitski, cinta adalah sesuatu yang agung, indah dan abadi, jika dibandingkan hal-hal yang lain. Sehingga jika kita ingin memberikan sesuatu yang berharga pada kekasih kita, maka berikan saja sebuah cinta.
Karena jika kita memberi materi pada kekasih kita, maka materi tersebut akan habis. Jika kita memberi bunga, maka bunga itu pasti layu. Namun jika kita memberikan cinta pada kekasih kita, maka cinta itu akan selalu di ingat, sekalipun kita tlah tiada.
Dalam kanal YouTube pribadinya Mitski kemudian menjelaskan secara detil tentang pemaknaan dari liriknya;
"Saya sangat beruntung memiliki beberapa materi, tetapi semua materi pada akhirnya akan hilang. Materi selayaknya barang-barang pasti akan hilang, rusak atau di curi. Termasuk tubuh saya, yang akan rusak ketika saya mati. Dan saya berpikir, “sebenarnya apa sih yang saya punya? sesuatu yang selalu bisa saya miliki dan tak kan bisa diambil? Dan saya tahu ini klise, tapi saya benar-benar berpikir itu pasti cinta. Cinta benar-benar hal terbaik dan terindah yang pernah saya miliki. Jadi aku ingin menulis sebuah lagu tentang betapa aku berharap ketika aku mati, setidaknya aku bisa meninggalkan semua cinta ini di dunia. Jadi, itulah inti lagunya, dan saya harap Anda menyukainya"
Dari wawancara ini, Mitski seolah ingin menyampaikan pesan bahwa cinta adalah hal paling penting dalam kehidupan manusia. Karena cinta adalah sebuah rasa yang indah, tak bisa ternilai oleh apapun, dan bersifat abadi. Oleh karenanyalah Mitski pun kemudian ingin memancarkan segenap cinta yang ia punya untuk orang-orang yang ia kasihi.
Interpretasi dan Analisis Lirik Lagu My Love Mine All Mine Milik Mitski (Per-bait)
Baiklah, diantara kalian pasti bertanya-tanya tentang apa arti makna mendalam dari lirik lagu My Love Mine All Mine Milik Mitski. Mari kita interpretasi dan analisis bait-bait liriknya secara mendalam, detil dan lengkap.
Verse 1:
Moon, a hole of light
(Bulan, sebuah relung cahaya)
Through the big top tent up high
(Lampaui kubah langit diatas sana)
Here before and after me
(Tlah ada di sini sebelum dan sesudah ku)
Shinin' down on me
(Bersinar untuk ku)
Moon, tell me if I could
(Bulan, beritahu aku andaikan aku bisa)
Send up my heart to you?
(Mengirimkan hatiku padamu?)
So, when I die, which I must do
(Maka, saat jiwaku tiada, aku tahu yang harus kulakukan)
Could it shine down here with you?
(Mungkinkah jiwaku bersinar di sini bersamamu?)
Makna lirik verse 1:My Love Mine All Mine sebenarnya terinspirasi dari keinginan Mitski yang ingin membagikan cinta didalam hatinya, kepada sang kekasih. Selayaknya bulan yang membagikan cahayanya kepada malam. Oleh sebab itulah dalam lirik pembuka ini, Mitski seolah ingin menitipkan wujud cintanya kepada bulan. Dengan begitu, Mitski berharap kekasihnya tetap bisa merasakan cintanya, sekalipun Mitski tlah tiada.
Pada sebuah Podcast mengenai makna lirik verse 1 ini, Mitski lantas menjelaskan 'Saya berharap cinta dalam diri saya yang hanya sementara, bisa naik ke bulan abadi dan terus bersinar bersamanya, itulah inti dari lirik pembuka ini'.
Verse 2:
My baby here on earth
(Kekasihku ada sini di bumi)
Showed me what my heart was worth
(Menunjukkan padaku betapa berharganya hatiku)
So, when it comes to be my turn
(Maka, ketika tiba giliranku)
Could you shine it down here for her?
(Bisakah kau bersinar untuknya?)
Makna lirik verse 2: Kekasihnya selalu mencintai dan menghargai Mitski. Itulah alasan kuat mengapa Mitsky juga ingin membagikan cintanya pada sang kekasih. Mencintai dan dicintai, begitulah inti dari lirik verse 2 ini.
Saat diwawancarai oleh majalah Genius Mitski lantas menjelaskan 'Karena saya menulis sesuatu yang sangat abstrak dan samar-samar di lirik verse 1, izinkan saya menjelaskan di dalam lirik verse ke 2 ini, dengan mengajak orang lain masuk. Saya belajar betapa berharganya hati saya dan betapa indahnya hati saya melalui mencintai dan dan dicintai oleh orang lain'.
Chorus / reff:
'Cause my love is mine, all mine
(Karena cintaku adalah milikku, milikku sepenuhnya)
I love, my, my, mine
(Aku mencintai apa yang kumiliki)
Nothing in the world belongs to me
(Tak ada hal didunia ini yang dapat kumiliki)
But my love, mine, all mine, all mine
(Namun cintaku, adalah milikku, milikku sepenuhnya)
Makna lirik chorus/reff: Bagi Mitski, cinta adalah sesuatu yang agung, indah dan abadi, jika dibandingkan hal-hal yang lain. Sehingga jika Mitski ingin memberikan sesuatu yang berharga pada kekasih-nya, maka ia pasti akan memberikan sebuah cinta.
Mitski bisa saja memberikan uang atau materi pada kekasihnya, namun uang atau materi bisa habis. Mistki bisa saja memberikan mobil mewah pada kekasihnya, namun itu pasti lambat laun rusak. Mitski bisa saja memberikan tubuhnya pada sang kekasih, namun tubuh lambat laun bisa tua dan mati. Sehingga Mitski hanya ingin memberikan cinta nya pada sang kekasih, karena cinta itu kekal dan abadi.
Saya tumbuh dengan berpikir kalau dunia ini tak ada yang terasa permanen. Jadi saya memahami, jika semua hal hanyalah sementara dan tidak ada yang terasa seperti milik saya. Dan kemudian tiba-tiba, aku saya sadar, Oh, tapi saya punya sesuatu di dalam diri saya yang sebenarnya adalah milik saya sepenuhnya, yaitu cinta.
Kesimpulan
Setelah kita analisis bait-bait liriknya secara detil makan dapat disimpulkan bahwa My Love Mine All Mine meceritakan tentang keinginan Mitski yang ingin membagikan segenap cintanya pada sang kekasih. Mitski menganggap bahwa satu-satunya hal yang ia punyai hanyalah cinta, karena cinta itu abadi sama abadinya seperti bulan. Sementara hal lain seperti materi uang dan sebagainya, segala benda itu pasti akan hilang dan rusak.
Sehingga jika Mitski ditanya hal terpenting apakah yang ingin ia bagikan pada orang yang ia kasihi, makan ia pasti akan menjawab cinta. Cinta adalah anugerah tuhan yang paling indah, yang patut kita berikan pada pasangan cinta. Oleh sebab itu berikanlah cinta, maka kita pasti akan diberi cinta. Cintailah kekasih kita maka kita pasti akan dicintai kembali. Mencintai dan dicintai, tak ada hal lain dudunia ini yang sebanding dengan itu.
Terjemahan Arti Lirik Lagu My Love Mine All Mine Milik Mitski (Terjemahan Bahasa Indonesia)
Arti kata My Love Mine All Mine jika diterjemahkan dalam Bahasa Indonesia adalah 'Cintaku adalah milikku sepenuhnya'. Kata ini digunakan oleh Mitski untuk menggambarkan jika hal satu-satunya yang ia punyai di dunia ini hanyalah cinta. Maka dari itu hal yang bisa ia berikan jugahanyalah cinta.
Verse 1:
Moon, a hole of light
Bulan, sebuah relung cahaya
Through the big top tent up high
Lampau kubah langit ter-atas
Here before and after me
Tlah ada di sini sebelum dan sesudah ku
Shinin' down on me
Bersinar untuk ku
Moon, tell me if I could
Bulan, beritahu aku andaikan aku bisa
Send up my heart to you?
Mengirimkan hatiku padamu?
So, when I die, which I must do
Maka, saat jiwaku tiada, aku tahu yang harus kulakukan
Could it shine down here with you?
Mungkinkah jiwaku kan bersinar di sini bersamamu?
Chorus:
'Cause my love is mine, all mine
Karena cintaku adalah milikku, milikku sepenuhnya
I love, my, my, mine
Aku mencintai apa yang kumiliki
Nothing in the world belongs to me
Tak ada hal didunia ini yang dapat kumiliki
But my love, mine, all mine, all mine
Namun cintaku, adalah milikku, milikku sepenuhnya
Verse 2:
My baby here on earth
Kekasihku ada sini di bumi
Showed me what my heart was worth
Menunjukkan padaku betapa berharganya hatiku
So, when it comes to be my turn
Maka, ketika tiba giliranku
Could you shine it down here for her?
Bisakah kau bersinar untuknya?
Chorus:
'Cause my love is mine, all mine
Karena cintaku adalah milikku, milikku sepenuhnya
I love, my, my, mine
Aku mencintai apa yang kumiliki
Nothing in the world belongs to me
Tak ada hal didunia ini yang dapat kumiliki
But my love, mine, all mine
Namun cintaku, adalah milikku, milikku sepenuhnya
Nothing in the world is mine for free
Tak ada hal didunia ini yang dapat kumiliki secara cuma-cuma
But my love, mine, all mine, all mine
Namun cintaku, adalah milikku, milikku sepenuhnya
Informasi lirik lagu My Love Mine All Mine Milik Mitski
Judul | My Love Mine All Mine |
---|---|
Artis | Mitski |
Penulis | Mitski (Mitsuki Miyawaki) |
Dirilis | 15 September 2023 |
Album | The Land Is Inhospitable and So Are We |
Genre | Alternative/Indie |
Label | Dead Oceans |
Mitski - My Love Mine All Mine (Official Music Video)
Penutup
Kebanyakan dari kita selalu percaya bahwa setiap artis /penyanyi /penulis lagu yang baik, dapat secara efektif menyampaikan banyak makna disetiap lagunya. Sehingga walaupun hanya satu lagu, setiap orang/setiap pendengar dapat meng-interpretasi banyak makna disetiap liriknya. Interpetasi makna, arti dan terjemahan di lirik lagu My Love Mine All Mine Milik Mitski ini, berdasarkan asumsi penulis blog semata. Oleh sebab itulah, postingan dalam blog ini masih jauh dari kata sempurna, jadi jika kalian punya pemikiran lain dari lagu ini tulis komentar dibawah.
Gabung dalam percakapan